Inilah Barakallah Artinya Dalam Bahasa Indonesia

Posted on

Kendati Indonesia bukanlah negara Islam, tapi negeri ini memiliki jumlah populasi umat Islam terbesar di dunia. Kondisi ini membuat cukup banyak orang Indonesia terbiasa berujar dengan kata-kata dalam bahasa Arab. Sebut saja seperti syukron (terima kasih), afwan (maaf) hingga barakallah. Namun meskipun sering mendengar, apakah Anda cukup paham barakallah artinya dengan benar?Barakallah Artinya

Tentu tidak semua orang memahami barakallah artinya secara tepat. Tidak masalah karena memang beberapa orang menggunakan kata dalam bahasa Arab karena terbiasa mendengar sehingga akhirnya terbiasa mengucapkan. Nah supaya Anda tidak keliru dalam menjawab dan menggunakan barakallah, ulasan berikut ini sangat layak untuk diperhatikan.

Baca Juga : Bahasa Arab Sama-Sama Sekaligus Terima Kasih yang Tepat


Barakallah Artinya dalam Bahasa Indonesia

Secara mudahnya, barakallah artinya adalah memperoleh berkah dari Allah SWT. Hal ini tidak lepas dari kata barakallah yang berasal dari dua kata bahasa Arab yakni baaraka yang berarti berkah, manfaat, kebaikan yang berlimpah serta Allah yang adalah allah Ta’ala. Sehingga ketika kedua kata itu digabungkan menjadi barakallah, berarti ’semoga Allah SWT memberkati’ seperti God bless you dalam bahasa Inggris.

Menyadari bahwa bahasa Arab termasuk salah satu bahasa terumit di dunia, kosakatanya pun terus beragam seiring dengan banyaknya penutur bahasa Arab. Hal inilah yang membuat barakallah tidak berdiri sendiri sebagai kata tunggal, karena dalam pengucapannya biasanya diikuti oleh kata-kata lain. Kata lain yang terucap ini membuat barakallah menjadi sebuah kalimat doa.

Baca Juga : Arti Assalamualaikum Ukhti Yang Tepat

Contohnya seperti barakallahu fiikum, dimana fiikum di sini bermakna kepadamu. Sehingga kalimat ini bisa diartikan sebagai ’semoga Allah SWT memberikan berkat kepadamu’. Penggunaan barakallahu fiikum ini bahkan diajarkan Rasullullah SAW, sebagaimana yang diajarkan nabi-nabi sebelum beliau. Sehingga dengan begitu, mengucapkan barakallahu fiikum lebih dianjurkan.

Dan seperti adab dalam Islam dimana ketika ada seseorang memberikan doa yang baik, maka sudah pasti harus dibalas dengan kebaikan pula. Sehingga ketika Anda mendengar seseorang mengucap barakallah atau barakallahu fiikum, sudah sepatutnya menjawab aamin serta wafiika barakallah yang berarti ’dan semoga Allah SWT juga memberkahimu’.

Baca Juga : Wa Iyyak Artinya Dalam Bahasa Indonesia Sekaligus Penggunaan


Penggunaan Barakallah Secara Tepat

Melihat ulasan di atas, tentu terbukti bahwa barakallah artinya sangatlah bagus. Apalagi jika diperkuat dengan barakallahu fiikum, ucapan itu bermakna doa. Mendoakan sesama Muslim merupakan perbuatan terpuji yang  harus dilakukan setiap pemeluk agama Islam. Agar semakin tahu keutamaan kata barakallah, Anda bisa menggunakannya dalam beberapa hal berikut ini:


1.     Ucapan Terima Kasih

Saat kita memperoleh bantuan dari orang lain, sudah sepatutnya mengucapkan terima kasih sekaligus doa. Barakallahu fiikum sangat tepat digunakan lantaran kita berharap si pemberi bantuan senantiasa diberkahi.


2.     Ungkapan Suka Cita

Ada banyak hal menggembirakan yang begitu tepat digambarkan dengan barakallahu fiikum seperti ketika seseorang berhasil, baru saja menikah atau melahirkan hingga menjadi mualaf. Bahkan ucapan ulang tahun pun terasa lebih indah dan penuh syukur saat Anda berdoa mereka dilimpahi berkah.

Baca Juga : Memahami Syukron Artinya dan Penggunaannya Secara Tepat


3.     Doa Untuk si Sakit

Bermuram durja saat sakit dan mengutuk penderitaan bukanlah sesuatu yang diajarkan dalam Islam. Ketika seseorang memperoleh musibah, kita harus turut menguatkan dan memberikan dukungan. Begitu pula memberikan doa agar mereka tetap diberi berkah dan di sinilah letak barakallah sangat tepat.

Baca Juga : Umat Islam Wajib Tahu Afwan Artinya Secara Tepat

Bagaimana? Sungguh luar biasa istimewa bukan barakallah artinya? Kalau Anda menggunakan kata indah ini dengan tepat, maka akan bisa menjadi sebuah untaian doa tulus. Karena bagiamanapun sebagai Muslim, kita harus senantiasa melantunkan doa baik untuk sesama.

5/5 - (4 votes)
Hanya Manusia Biasa Yang Selalu Memperbaiki Hati dan Diri